Pemenang medali emas pada Olimpiade tahun 1992 di Spanyol ini kini menjalankan usaha spa dan pijat berstandar atlet yang sudah memiliki beberapa cabang di Jakarta. Selain itu, dia juga menjalankan labelnya bernama Astec yang memproduksi raket berteknologi tinggi.
Bagi Susi, yang terpenting dalam menjaga kesegaran tubuh adalah hidup seimbang. Caranya adalah dengan berolahraga teratur dan isi hidup dengan sesuatu yang positif, "ini akan memberikan dampak bagus untuk diri sendiri dan orang lain." Susi menambahkannya dengan poin di bawah ini.
Olahraga berkualitas
Berolahraga bagi Susi Susanti bukan hanya soal meraih prestasi, tapi untuk membangun kualitas tubuh yang baik.Bagi mantan atlet seperti Susi, mengatur intensitas olahraga sangat penting karena akan membuat tubuh tidak drop tiba-tiba. Penghentian olahraga yang signifikan membuat kondisi jantung turut memburuk.
Makan tak berlebihan
Jangan terlalu kenyang merupakan poinnya. Yang jelas jargon "Empat sehat, lima sempurna" mesti terus dijalankan sampai kapan pun. Pasokan gizi masuk dengan baik ke tubuh sehingga kesehatan terjaga.Berpikir positif dan bersyukur
"Saya pasti bisa mengalahkannya," ungkap Susi saat akan berhadapan dengan semua lawannya di arena. Cara berpikir positif akan memacu kita melakukan yang terbaik untuk mencapai sesuatu. Tak lupa bersyukur pada Tuhan bahwa kita masih diberikan kesempatan terbaik berada di dunia.Demikian Rahasia Kesehatan Susi Susanti, semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment